Transaksi Bisnis

💰📚✍

Pengertian Transaksi Bisnis 

Transaksi bisnis adalah aktivitas atau kondisi ekonomi yang secara langsung mengubah kondisi keuangan entitas atau secara langsung memengaruhi hasil operasionalnya. Transaksi bisnis adalah suatu aktivitas perusahaan yang menimbulkan perubahan terhadap posisi harta keuangan perusahaan, misalnya seperti menjual, membeli, membayar gaji, serta membayar berbagai macam biaya lainnya. 

Jenis-Jenis Transaksi Bisnis: 
a. Transaksi bisnis internal 
Merupakan kejadian ekonomis yang terjadi dalam perusahaan itu sendiri. Contohnya: penggunaan perlengkapan, penggunaan mesin, pembayaran gaji karyawan, prive, setoran modal, dan lain sebagainya. 
b. Transaksi bisnis eksternal 
Merupakan transaksi bisnis yang terjadi dalam suatu perusahaan yang melibatkan pihak diluar perusahaan. Contohnya: pembelian barang dagang, pembelian perlengkapan, pembayaran utang, pembayaran beban dan sebagainya. Transaksi-transaksi ini melibatkan pihak-pihak diluar perusahaan seperti supplier, pelanggan, investor. 

A. Transaksi Bisnis Pada Perusahaan Jasa 
Perusahaa jasa adalah perusahaan yang kegiatan utamanya menjual atau menawarkan produknya dalam bentuk jasa kepada masyarakat luas. 
Berikut adalah transaksi bisnis pada perusahaan jasa: 
1. Penerimaan uang dari pemilik perusahaan 
Pada saat memulai usaha suatu perusahaan membutuhkan modal yang akan digunakan sebagai modal awal yang akan digunakan sebagai modal awal untuk menjalankan usaha tersebut. Akun yang bertambah saat perusahaan menerima modal adalah aset dan ekuitas. 
2. Penerimaan uang dari kreditur atau bank saat perusahaan meminjam 
Pengusaha dapat meminjam uang pada pemberi kredit atau yang biasa disebut kreditur dengan ketentuan yang telah disepakati oleh kedua belah pihak. Akun yang mengalami pertambahan saat meminjam uang pada kreditur adalah aset dan liabilitas. 
3. Pengeluaran uang untuk membeli aset dan membayar beban 
Dalam melakukan kegiatan usaha suatu perusahaan jasa membutuhkan peralatan, fasilitas, dan hal-hal yang menunjang untuk melakukan kegiatan usahanya. Akun-akun yang mungkin mengalami perubahan dengan transaksi-transaksi tersebut adalah, set, liabilitas, dan ekuitas. 
4. Penjualan jasa untuk memperoleh penghasilan 
Setiap perusahaan akan menjual produk yang dihasilkan untuk mendapatkan penghasilan. Transaksi ini akan menyebabkan perubahan pada akun aset dan ekuitas. 
5. Pembayaran utang perusahaan kepada kreditur 
Perusahaan membayar utang kepada kreditur yang telah memberikan pinjaman sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat. Akun yang terpengaruh dengan transaksi pembayaran utang adalah aset dan liabilitas. 
6. Pengembalian aset yang telah ditanamkan oleh pemilik 
Setelah perusahaan berjalan beberapa waktu dan memperoleh laba yang cukup, maka pemilik akan mengambil harta yang menjadi haknya diperusahaan. Harta yang diambil adalah yang dulu menjadi modal awal bagi perusahaan. Karena yang diambil adalah modal awal, maka pada akhir periode akuntansi modal akan berkurang sebesar pengambilan yang dilakukan oleh pemilik perusahaan. 

B. Transaksi Bisnis Pada Perusahaan Dagang 
Perusahaan dagang adalah kegiatan yang usahanya membeli barang dagang dan menjualnya kembali tanpa menambah atau mengurangi nilainya. Bentuk-bentuk perusahaan dagang antara lain supermarket, distributor, retailer, dan pengecer. Transaksi bisnis yang terjadi dalam perusahaan daganga adalah: 
1. Pembelian 
Transaksi pembelian barang dagang akan dicatat pada akun pembelian. Pembelian dapat dilakukan secara tunai atau sebagian tunai dan sebagiannya kredit. 
2. Biaya angkut pembelian 
Sebelum perolehan barang yang dibeli, biasanya perlu megeluarkan ongkos/biaya angkut untuk pengiriman dari toko ke gudang penyimpanan pembeli. 
3. Retur pembelian 
Retur pembelian adalah pengembalian barang dagang yang telah dibeli kepada penjual karena rusak atau tidak sesuai dengan pesanan. 
4. Potongan pembelian 
Potongan pembelian diberikan oleh penjual dengan tujuan agar pembeli dapat melunasi utangnya sebelum tanggal jatuh tempo, atau pelunasannya dalam jangka waktu potongan. 
5. Penjualan 
Transaksi penjualan barang dagang dapat dilakukan baik secara tunai maupun secara kredit, atau sebagian secara tunai dan sisanya secara kredit. 
6. Retur penjualan 
Retur penjualan adalah sejumlah barang yang telah dijual/dikirimkan, dikembalikan lagi oleh pihak pembeli dengan lasan tertentu. 
7. Potongan penjualan 
Potongan penjualan diberikan untuk merangsang pembeli agar segera membayar utangnya, sebelum tanggal jatuh tempo yang ditetapkan. 
8. Biaya angkut penjualan 
Dalam perjanjian saat barang dijual, mungkin saja penjual akan menanggung biaya angkut atau biaya pengiriman barang sampai di gudang pembeli. 
9. Persediaan barang dagang 
Persediaan barang dagang adalah barang dagangan yang disimpan untuk dijual dalam operasi normal. 

C. Transaksi Bisnis Pada Perusahaan Manufaktur 
Perusahaan manufaktur adalah perusahaan yang kegiatan usahanya mengolah bahan mentah menjadi barang jadi atau barang setengah jadi. Berikut transaksi yang terjadi dalam perusahaan manufaktur: 
1. Pembelian bahan baku 
Bahan baku adalah bahan utama yang digunakan dalam proses produksi. Pembelian bahan baku dapat dilakukan secara kredit atau tunai atau se bagian kredit dan sebagian tunai. 
2. Pembayaran tenaga kerja langsung 
Tenaga kerja langsung adalah tenaga kerja yang terjun langsung dalam proses produksi. Pembayaran tenaga kerja langsung akan membentuk akun biata tenaga kerja langsung. 
3. Pembayaran biaya overhead pabrik (BOP) 
BOP adalah semua biaya produksi, selain biaya bahan baku dan biaya tenaga kerja langsung. Contoh BOP yaitu biaya bahan tak langsung, biaya tenaga kerja tak langsung, biaya reparasi dan pemeliharaan mesin, biaya listrik, biaya sewa, biayaasuransi, biaya penyusutan aset tetap, dan lain-lain. 
4. Penjualan barang jadi 
Barang jadi yang telah melalui proses produksi akan dijual. Penjualan barang jadi dapat dilakukan secara tunai, kredit, maupun kedua-duanya. Penjualan barang jadi inilah yang menjadi pendapatan bagi perusahaan manufaktur.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Download Scribd Gratis tanpa login, Simpel!

Habit Tracker

Rumus SUBSTITUTE dan rumus REPLACE pada aplikasi Excel.